Soal PAT kelas 4 k13 Edisi Revisi 2017
1. Di bawah ini
merupakan ciri-ciri keragaman fisik, kecuali ....
a. warna kulit
b. jenis rambut
c. tinggi badan
d. budi pekerti
2. Setiap pagi ayah dan
ibu selalu berlari-lari kecil disekitar rumah. Kegemaran ayah dan ibu adalah
....
a. memasak
b. olah raga
c. menyanyi
d. menari
3. Adi tinggal di daerah
sekitar sungai Gajah Wong yang terletak di provinsi ....
a. Yogyakarta
b. Jakarta
c. Banten
d. Aceh
4. Manfaat keberagaman
karakteristik individu di sekolah adalah ....
a. belajar toleransi
dengan teman
b. saling memusuhi
c. saling mengejek
d. hidup tidak tentram
5. Ani selalu membawa
alat tulis seperti krayon dan buku gambar, karena Ani gemar ....
6. Ciri atau karakter
yang melekat pada diri individu disebut ....
7. Keragaman karakteristik
yang dimiliki setiap individu dapat membuat kita saling ... perbedaan yang ada.
8. Manfaat keberagaman
karakteristik masyarakat Indonesia dapat memperkukuh rasa ... dan ....
9. Sikap toleransi antar masyarakat dapat ditunjukkan dengan sikap saling ....
Jawablah pertanyaan di bawah ini
dengan benar!
10. Tuliskan jenis-jenis
karakteristik individu dalam masyarakat Indonesia!
______________________________________________________________________________________________________________________________________
Berilah tanda silang (x) pada
salah satu huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang paling tepat!
11. Cerita fiksi yang menceritakan
kehidupan hewan yang berperilaku menyerupai manusia disebut ....
a. mite
b. legenda
c. fabel
d. sage
12. Cerita rakyat yang
berunsur lucu yang dapat membangkitkan tawa disebut ....
a. cerita jenaka
b. legenda
c. fabel
d. sage
13. Cerita yang termasuk
cerita legenda dari Jawa Barat adalah ....
a. Angsa dan Telur Emas
b. Malin Kundang
c. Si Pitung
d. Sangkuriang
14. Kisah Putri Tangguk
termasuk jenis cerita ....
a. legenda
b. mite
c. sage
d. cerita jenaka
15. Orang yang
menggambarkan suatu peristiwa dalam sebuah cerita yang diperankan disebut ....
a. tokoh
b. latar
c. alur
d. setting
16. Tokoh yang memiliki
peranan penting dalam suatu cerita disebut ....
a. tokoh tambahan
b. tokoh pembantu
c. tokoh utama
d. tokoh pilihan
17. Tokoh yang berperan
sebagai penunjang tokoh utama disebut ....
18. Tokoh yang bersifat
baik hati sehingga disenangi pembaca disebut ....
19. Cerita yang sengaja
dikarang oleh pengarang berdasarkan pandangan, tafsiran, peristiwa-peristiwa
baik yang pernah terjadi maupun hanya khayalan pengarang disebut ....
Bacalah teks cerita berikut ini (soal No. 20 s/d 24)
Asal Usul Burung
Cendrawasih
Di suatu daerah di Papua tinggal seorang anak
laki-laki bernama Kweiya. Dia tinggal bersama ibu dan adik-adik tirinya. Adik
tiri Kweiya tidak menyukai Kweiya. Mereka menjebak Kweiya sehingga tersesat di
hutan.
Kweiya yang tersesat di hutan mencoba untuk
bertahan hidup. Dia memburu binatang yang kulitnya dipintal menjadi benang. Dia
berencana membuat sayap dari benang pintalannya.
Setelah Kweiya pergi ibunya sangat sedih,
adik-adik Kweiya berbohong kepada ibunya bahwa Kweiya pergi karena tidak mau
tinggal bersama mereka lagi. Ibu Kweiya tidak percaya, dan berusaha mencari
kebenarannya. Dan kebenaranpun terungkap dari adik bungsu Kweiya yang
disampaikan kepada ibunya.
Akhirnya ibu Kweiya menyusul ke hutan dan
melihat seekor burung muncul dari pepohonan. Ibu Kweiya sangat terkejut
ternyata burung itu adalah Kweiya. Ibu Kweiya mengikuti Kweiya dan mengambil sejumput
pintalan benang lalu menyelipkannya di bawah lengannya seperti yang dilakukan
Kweiya. Dalam sekejap ibu Kweiya berubah menjadi jadi seekor burung. Adik-adik
Kweiya melihat kejadian itu dan menyesali perbuatan mereka. Kweiya dan ibunya
telah berubah menjadi burung yang dikenal sebagai burung cendrawasih.
Jawablah pertanyaan-pertanyaan di
bawah inin dengan benar!
20. Siapakan tokoh utama
pada bacaan di atas?
Jawab
: ….
21. Siapakah tokoh
tambahan pada bacaan di atas?
Jawab
: ….
22. Bagaimana sifat dari
tokoh Kweiya?
Jawab
: ….
23. Siapakah yang
bersifat antagonis pada cerita di atas?
Jawab
: ….
24. Apa pesan yang
terkandung dalam cerita di atas?
Jawab
: ….
25. Tuliskan 3 jenis
cerita fiksi!
Jawab
: ….